Kehebohan Farhat Abbas vs. Dewi Perssik di Hitam Putih

Topik Pilihan :

Pertemuan pengacara Farhat Abbas dan artis Dewi Perssik (Depe) di acara Hitam Putih pada hari Rabu, 8 Januari 2014, menyebabkan perang mulut yang cukup membuat acara yang dipandu oleh Deddy Corbuzier itu terpaksa harus di-break berkali-kali.

Setelah beberapa hari sebelumnya pengacara Farhat Abbas ikut meramaikan acara Hitam Putih yang dipandu oleh host Deddy Corbuzier melalui segmen Celoteh Farhat, pada sehari sebelumnya, yaitu Selasa, 7 Januari 2014, pengacara Farhat Abbas tiba-tiba mengeluarkan suatu pernyataan mengenai artis Dewi Perssik. Saat itu dia mengatakan Dewi Perssik résé terkait komentar Depe mengenai pengobatan alternatif yang dilakukan Olga Syahputra. Menurut Farhat, "Alternatif itu bukan pengobatan alternatif. Yang alternatif itu adalah yang sakitnya. Gara-gara kemahalan bayar dokter, lama gak sembuh-sembuh, alternatifnya ya cari Umi (Umi Zubaidah)." Kebetulan Umi Zubaidah memang hadir di acara Hitam Putih saat itu bersama Nycta Gina dan Lula Kamal. Pernyataan yang dianggap meremehkan Umi saat itu sudah langsung dijelaskan dengan mengatakan bahwa biaya utk berobat kepada Umi Zibaidah juga ternyata mahal, yaitu 500 ribu per sekali datang.

Atas komentarnya itu, Deddy Corbuzier akhirnya menantang Farhat untuk dipertemukan secara langsung dengan Depe di acara yang sama ke esokkan harinya, dan disetujui oleh Farhat Abbas agar dia bisa juga langsung menegur dan mengajari Dewi Perssik. (Rekaman acara Hitam Putih tanggal 6 Januari bisa Anda cari di Youtube)

Dalam acara yang dihadiri oleh artis Dewi Perssik dan paranormal pak Waribi (yang terkadang juga menjadi bintang tamu di acara Bukan Dunia Lain) awalnya membahas mengenai santet, guna-guna dan pelet, serta ciri-ciri orang yang terkena santet.

Dan setelah Farhat Abbas hadir meramaikan acara itu, barulah mulai terjadi keseruan yang lain. Diawali dengan ucapan Farhat Abbas yang menyebut Dewi Perssik dengan Dewi Berisik, membuat Depe yang saat itu duduk agak berjauhan dengan Farhat berpindah duduk mendekat ke Farhat Abbas untuk memperoleh ketegasan dari Farhat Abbas mengenai penyebutan nama dirinya. Farhat pun menjawab bawha dirinya menyebut Dewi Perssik dengan Dewi Berisik karena menurutnya Dewi itu berisik banget. Tapi karena Farhat terlihat risih karena Depe yang duduk mendekat padanya, membuat dirinya menjawab sambil membuang muka. Hal ini membuat Depe semakin berani kembali bertanya pada Farhat Abbas, "Kenapa tidak bisa melihat mata saya?" ucapnya sambil selanjutmya menambahkan bahwa ada jerawatnya di sebelah kiri wajah Farhat. Tapi itu langsung diralat kembali oleh Depe bahwa itu luka. Depe pun meminta kamera untuk mengambil gambar secara zoom sambil berucap, "Bekas cakaran kayaknya dech."

Saat segmen Celoteh Farhat dimulai, Deddy Corbuzier sempat mengingatkan bahwa niatnya mempertemukan Farhat Abbas dengan Dewi Perssik adalah untuk mendamaikan keduanya, agar tak ada lagi perang Twitter nantinya. Tapi perbincangan yang terjadi malah meluas hingga ke masalah nikah siri, bibir, jubir, hingga masalah ciuman. Diungkapkan Depe juga mengenai ketidakmampuan Farhat Abbas untuk mengikuti goyangan seperti Depe serta ketidakmampuan Farhat Abbas untuk menampilkan Depe seharga 100 juta rupiah per titik untuk memenangkan kampanye. Acara pun akhirnya terpaksa di break berkali-kali oleh Deddy Corbuzier akibat suasana yang semakin memanas.

Dalam segemen itu Farhat Abbas akhirnya sempat berkomentar bahwa dirinya merasa lebih baik nge-Twit sendirian dibanding berada diantara Deddy Corbuzier dan Dewi Perssik. Komentar itu membuat Deddy Corbuzier akhirnya menanyakan apakah Farhat Abbas akan melakukan bunuh diri andai Twitter tidak ada lagi karena ditutup oleh pengelolanya. Pertanyaan itu dijawab enteng oleh Farhat dengan menyatakan bahwa dirinya tidak akan melakukan bunuh diri, hanya saja followernya yang saat ini berjumlah 500.000 orang mungkin akan bunuh diri.

Salah satu keseruan lainnya terjadi adalah saat pak Waribi yang hadir ikut memberikan komentar lucu sesaat setelah Farhat menunjukkan nama yang tertulis di bajunya. Farhat  menyebut bahwa penulisan nama di bajunya itu adalah agar orang tidak salah saat menyebutkan nama dirinya. Tapi ucapan itu malah dikomentari oleh pak Waribi dengan mengatakan, "Salah satu tanda orang terkena santet adalah bingung sendiri." Komentar itu kontan membuat tawa Deddy Corbuzier hingga langsung menyalami pak Waribi sambil berkata, "Kali ini saya percaya santet langsung, pak," ucapnya sambil tertawa geli.

Pada akhir acara, keduanya akhirnya bersalaman, meskipun hanya dengan jari kelingkingnya.

Berikut bisa Anda saksikan langsung video rekaman lengkap saat pertemuan Farhat Abbas dan Dewi Perssik di acara Hitam Putih yang diadakan pada hari Rabu, 8 Januari 2014


Dapatkan artikel terbaru:
*Konfirmasi link akan segera dikirim melalui email Anda*
Tentang Blog: Ada Tanya
Artikel "Kehebohan Farhat Abbas vs. Dewi Perssik di Hitam Putih", diterjemahkan atau ditulis ulang oleh admin blog Ada Tanya dari berbagai sumber. Semoga artikel ini dapat menambah wawasan serta pengetahuan Anda. Dan jika Anda tertarik dengan postingan di atas, dimohon untuk tak lupa mencantumkan juga nama blog Ada Tanya sebagai sumbernya. Thank's
« Sebelumnya
« Postingan Sebelumnya
Berikutnya »
Postingan Berikutnya »

0 Tanggapan untuk "Kehebohan Farhat Abbas vs. Dewi Perssik di Hitam Putih"

Post a Comment